"Berbahagialah orang yang membawa damai, karena mereka akan disebut anak-anak Allah."

Pemimpin Gereja Katolik ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa kepada umat Islam

Written By Menara Penjaga on Kamis, 11 Juli 2013 | 11:15

Paus Fransiskus ketika membawakan pesan dalam kunjungannya di
Pulau Lampedusa (Youtube).

ITALIA, Roma (MP) – Dalam kunjungannya ke Pulau Lampedusa, Italia, Paus Fransiskus mengucapkan selamat memulai ibadah puasa bagi umat Islam.

Membangkitkan hati nurani

Dalam misa yang dihadiri oleh sekitar 15.000 umat Katolik setempat, Paus Fransiskus mengungkapkan bahwa kedatangannya ke Lampedusa adalah untuk “membangkitkan hati nurani.”

Pulau Lampedusa merupakan gerbang masuk para imigran dari Afrika Utara yang ingin mencari hidup di Eropa. Ribuan orang tiba di pulau ini setiap tahunnya.

Tak sedikit yang meninggal karena tenggelam atau mengalami dehidrasi ketika berjubelan menyeberang dengan perahu.


Tanggung jawab persaudaraan

Ketika saya mendengar beberapa minggu yang lalu bahwa kembali sejumlah imigran tenggelam, berita itu seperti duri yang menusuk hati saya,” ungkapnya dalam kesempatan itu.

Pemimpin Gereja Katolik ini sedang berbicara tentang peristiwa tenggelamnya paling kurang 10 imigran di dekat Malta, sedang sebuah kapal nelayan Tunisia dituduh menolak untuk menyelamatkan mereka.

Kita telah kehilangan tanggung jawab persaudaraan kita," ungkap pemimpin Gereja Katolik ini.

Budaya berkelebihan telah membuat kita tidak peka terhadap kebutuhan orang lain. Kita hidup dalam sebuah balon dari busa sabun, suatu situasi yang membuat kita bersikap tak peduli terhadap orang lain, dan memang hal ini membawa kita pada suatu globalisasi ketidak-pedulian.” 

Paus Fransiskus bertemu muka dengan sekitar 50 imigran di pulau itu. Ia kemudian naik sebuah perahu untuk menaruh karangan bunga sebagai peringatan atas para imigran yang meninggal.

"Saya menyampaikan salam tulus bagi para imigran Muslim yang terkasih, yang malam ini (Senin), akan memulai puasa Ramadhan, dan berharap mereka mendapat berkat rohani yang berlimpah," ungkap kata Paus Fransiskus dalam pesannya.

"Gereja [Katolik] berada dekat dengan Anda dalam upaya pencarian Anda untuk kehidupan yang lebih baik untuk diri sendiri dan keluarga Anda."

Ia mengakhiri pesannya dengan mengatakan o'scia!, yang dalam bahasa setempat berarti “nafasku.” Ungkapan ini diucapkan oleh masyarakat lokal sebagai sebuah ucapan salam yang bersahabat.

Dokumen Konsili Vatikan II tentang Islam

Sejak Konsili Vatikan II, Gereja Katolik telah berupaya membangun hubungan baik dengan pemeluk agama Islam.

Dalam salah satu dokumen yang dirumuskan tahun 1964 itu dikatakan:

Kepada umat Islam juga Gereja melihat dengan penghargaan. Mereka menyembah satu Allah yang hidup, kekal, penuh kasih dan kuasa, pencipta langit dan bumi dan yang berbicara pada manusia. Mereka berupaya untuk tunduk dengan segenap hati terhadap aturan-aturan-Nya yang sulit dipahami, sama seperti Abraham, seorang yang dalam iman Islam dengan senang hati dihubungkan dengan mereka.

Sekalipun mereka tidak mengakui Yesus sebagai Tuhan, mereka menghormati-Nya sebagai seorang nabi. Mereka juga menghormati Maria, ibu-Nya perawan suci; ada kalanya mereka berseru kepadanya juga dengan pengabdian yang sungguh.

Di samping itu, mereka menantikan hari penghakiman di mana Allah akan memberikan kepada setiap manusia pahalanya setelah membangkitkannya. Itu sebabnya, mereka menjunjung hidup moral dan menyembah Allah, terutama melalui doa, sedekah, dan puasa.

Sekalipun dalam beberapa abad terjadi perselisihan dan ketegangan antara umat Kristen dan umat Islam, Konsili ini mendorong semua untuk melupakan masa lalu dan dengan tulus berusaha keras untuk menemukan saling pengertian antara keduanya.

Atas nama umat manusia, biarlah keduanya bersama-sama mengupayakan untuk menjaga dan membina keadilan sosial, nilai-nilai moral, kedamaian, dan kemerdekaan.
(Walter M. Abbot, The Comments of Vatican II [New York: Herder and Herder, 1966], 663; terjemahan MP). (+)
(ummid/RomeReports/Youtube/MP)


Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Menara Penjaga - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger