"Berbahagialah orang yang membawa damai, karena mereka akan disebut anak-anak Allah."
Home » , , , , , , » Kritik MUI terhadap tayangan televisi dikritik warga

Kritik MUI terhadap tayangan televisi dikritik warga

Written By Menara Penjaga on Kamis, 01 Agustus 2013 | 11:39


INDONESIA, Jakarta (MP) – Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengkritik keras tayangan televisi yang disiarkan pada saat Ramadhan dan tidak sesuai dengan nilai-nilai yang dikandung dalam hari raya umat Islam ini.

Menanggapi hal tersebut, komisoner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Idi Muzayyad mengomentari, "Semestinya tim kreatif stasiun TV tetap menjaga kreativitasnya dengan membuat tayangan yang menghibur juga sarat pengajaran. 

"Buktinya ada stasiun TV dan banyak tayangan sarat nilai juga menghibur yang tetap disukai pemirsa. Ini tantangan tersendiri bagi tim kreatif terutama untuk menyajikan tayangan Ramadhan yang tetap bermartabat sekaligus disukai masyarakat."

Namun tak hanya KPI yang memberi tanggapan, warga masyarakat juga.

“Saya menganjurkan pada MUI dan KPI, kalau mau menertibkan semua pihak televisi itu bukan diwaktu tayangan Ramadhan saja tapi tayangan-tayangan lainnya pun harus mencerminkan Tatakrama budaya timur sebagai cermin negeri kita,” demikian tulis warga dengan akun facebook Gundala Gumanti yang mengikuti berita di Metronews.comMenurutnya selama ini MUI dan KPI “cuma gertak sambel doang...”

Gumanti berpendapat bahwa tayangan televisi “tidak bisa dijadikan panutan/contoh bagi masyarakat, sebaliknya malah bersifat membujuk dan mempengaruhi masyarakat, mulai dari soal bicara, berpakaian/busana, dan permainannya.”

“Kami sebagai rakyat juga menilai kinerja kalian...” ungkapnya mengomentari.


Tapi selain mengkritik MUI juga memberikan pujian bagi beberapa stasiun TV yang tayangan Ramadhannya sarat nilai dan pembelajaran agama yakni Metro TV, TV One, dan Kompas TV. (Metronews)
Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Menara Penjaga - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger