Pelari cross country Codie Thacker (foto: The Blaze). |
“Aku tidak mau mengambil resiko dalam
hubunganku dengan Tuhan dan coba memakai nomor itu [dalam
pertandingan],” ungkap Codie Thacker seperti dilaporkan WLEX-TV.
Codie dan pelatihnya, Gina Croley,
dilaporkan telah berulang kali meminta pengurus Asosiasi Atletik
Sekolah Menengah Kentucky untuk mengganti nomor tersebut, tetapi
permintaan mereka ditolak.
Jurubicara Asosiasi mengatakan kepada
televisi lokal WLEX-TV bahwa mereka tidak tahu bahwa permintaan itu
diajukan atas pertimbangan iman Codie sebagai seorang Kristen.
Codie bersikeras bahwa hal tersebut
tidak benar.
“Aku beritahu mereka supaya namaku
dihapus saja karena memikirkan namaku dihubungkan dengan angka itu
membuatku merasa mual," ungkap Codie.
Tindakan Codie yang memilih keyakinan imannya di atas sebuah kesempatan untuk bertanding mengingatkan kisah Eric Liddell, juara lari sekaligus misionari dari Skotlandia, ketika ia menolak bertanding di kejuaraan Olimpiade karena dijadwalkan pada hari Minggu. [+]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar